Gapai Cita-Citamu, Katakan Tidak Untuk Narkoba

Rabu, 22 Desember 2010

Siap Amankan Natal dan Tahun baru 2011


Muntok,Polres Bangka Barat- Dalam Rangka persiapan Operasi Lilin Satam 2010 menjelang Natal 2010 dan Tahun Baru 2011 yang di mulai dari tanggal 24 Desember 2010 s/d 2 Januari 2011, Polres Bangka barat mengadakan Rapat Koordinasi Operasi Lilin Satam 2010 dengan instansi terkait diantaranya Sat Pol PP,ASDP,ADPEL,Dinas Perhubungan dan para pengurus Gereja di Wilayah Kec.Muntok. Kegiatan di buka oleh Kapolres Bangka Barat AKBP Dian Harianto,SH.

Kegiatan diawali dengan Kata sambutan dari Kapolres Bangka Barat AKBP Dian Harianto, SH,paparan dari Kabag Ops Polres Bangka Barat AKP Heru Sasongko, Sik, diskusi dan tanya jawab para peserta dan diakhiri dengan doa penutup.

Dalam kata sambutannya Kapolres Bangka Barat AKBP Dian Harianto, SH menjelaskan bahwa Operasi Lilin Satam merupakan Operasi kendali pusat yang digelar langsung oleh Polri yang dilaksanakan oleh seluruh Polda dan Polres yang ada di wilayah Negara Republik Indonesia. Operasi Lilin Satam 2010 ini bertujuan untuk mengamankan dan memberikan rasa aman serta rasa sejuk kepada orang yang akan merayakan hari Natal 2010 dan Tahun Baru 2011. Yang mana kerawanan perayaan Natal 2010 pada tanggal 25 Desember 2010 sampai malamnya dan kerawanan perayaannya Tahun Baru 2011 pada malam pergantian tahun pukul 12 malam dan keesokan harinya yang mana kebiasaan masyarakat merayakan tahun baru di tempat-tempat Wisata. "Terkait dengan hal tersebut saya meminta peran serta dan partisipasi intansi terkait untuk berperan serta dalam mengamankan perayaan Natal 2010 dan Tahun Baru 2011 agar dapat berjalan dengan aman dan lancar" tegas Kapolres Bangka Barat AKBP Dian Harianto, SH.

Sedangkan Kabag Ops Polres Bangka Barat AKP Heru Sasongko, Sik dalam paparannya menjelaskan bahwa pada pengamanan perayaan Natal 2010 dan Tahun Baru 2011, Polres Bangka Barat melibatkan kekuatan personil sebanyak 130 orang yang terdiri dari Polres Bangka Barat sebanyak 78 orang,Polsek Mentok sebanyak 13 orang,Polsek Simpang Tritip sebanyak 8 orang,Polsek Jebus sebanyak 10 orang,Polsek Kelapa sebanyak 11 orang dan Polsek tempilang sebanyak 10 orang. Yang mana personil yang terlibat pengamanan akan di tempatkan di tiga pos pengamanan diantaranya Pos Pam Pelabuhan Tanjung Kalian Kec. Muntok,Pos Pam Terminal Jebus dan Pos Pam Rumah Makan Melati Kec. Kelapa. Adapun sasaran Operasi Lilin Satam 2010 adalah
1. Orang ( Masyarakat yang melaksanakan Ibadah/kebaktian Natal,masyarakat yang merayakan malam tahun baru 2010,masyarakat yang mudik dan balik,masyarakat yang rekreasi,masyarakat yang beraktifitas jual beli dan para pelaku pelanggaran/tindak pidana ).
2. Barang ( Bahan sembako,bahan sembako kadaluwarsa,kendaraan yang dipakai R2/R4,sarana dan prasarana lain yang rawan dijadikan sasaran kejahatan).
3. Kegiatan ( Kebaktian,Mudik/pulang kampung,ziarah ke makam,rekreasi/wisata dan shoping ).

Kegiatan Rapat Koordinasi Operasi Lilin Satam 2010 di ruang pertemuan Polres Bangka Barat selain di hadiri oleh pejabat Polres Bangka Barat, juga dihadiri Kepala Adpel Muntok,Kepala Asdp Muntok,perwakilan dari Sat Pol PP,perwakilan dari Dinas Perhubungan dan para pengurus Gereja di Wilayah Kec. Muntok.
Baca Selengkapnya...

Pelaku Penganiayaan di Tangkap

Jebus,Polres Bangka Barat- Tim Buser Polsek Jebus berhasil menangkap pelaku penganiayaan bernama Satria Nurwega als Kojek,18 tahun,warga Desa Mislak Kec.Jebus Kab.Bangka Barat. Pelaku di tangkap pada saat sedang berada di rumahnya pada hari Minggu tanggal 19 Desember 2010 sekira pukul 04.00 Wib.

Pelaku malakukan penganiayaan terhadap Yomi Candra als Yeyen,20 tahun,warga Kampung Upas Desa Jebus Kec.Jebus Kab.Bangka Barat,pada hari Jumat tanggal 17 Desember 2010 sekira pukul 21.00 Wib di warung makan bik Ida pasar Jebus

Awal mulanya pelaku pertama kali ribut dan memukul temannya si korban tetapi teman korban sempat mengelak pukulan pelaku,melihat kejadian tersebut korban mencoba melerai keributan tersebut,namun pelaku malah bertambah emosi.

Tak lama berselang pelaku mangayunkan sebuah botol bir ke arah kepala korban namun berhasil ditepis korban dengan tangan kanannya.Kendati demikian,jari telunjuk korban mengalami luka robek.Sampai sekarang pelaku masih diamankan di sel tahanan Polsek Jebus untuk proses penyidikan lebih lanjut.
Baca Selengkapnya...

Pelaku Curat Dilumpuhkan



Muntok,Polres Bangka Barat-Gabungan Opsnal Satuan Reserse Kriminal ( Reskrim ) Polres Bangka Barat dan anggota Polsek Tempilang berhasil mengamankan pelaku Curat,pada hari Jumat tanggal 17 Desember 2010 sekira pukul 17.30 Wib,pada saat pelaku sedang minum-minuman keras di pinggir pantai pasir kuning Desa Tempilang Kec.Tempilang Kab.Bangka Barat.

Pelaku Pk, 28 tahun,terpaksa di lumpuhkan dengan tembakan ke kaki sebelah kanan karena pada saat di lakukan penangkapan pelaku melakukan perlawanan kepada petugas.

Pelaku melakukan aksi pencurian sendirian pada hari minggu tanggal 3 Januari 2010 sekira pukul 02.00 Wib di rumah korban bernama Suaidi,45 tahun,warga kampung Jawa Desa Tempilang Kec.Tempilang Kab.Bangka Barat. Pelaku masuk ke rumah korban dengan cara mencongkel jendela belakang dan jendela ruang tamu rumah korban dengan menggunakan parang,setelah berada di dalam rumah pelaku masuk ke dalam kamar depan rumah korban kemudian mencongkel lemari korban lalu mengambil uang sebesar Rp.93.000.000 dan emas seberat 120 mata berupa kalung,gelang dan cincin yang berada di dalam lemari. Uang dan emas hasil pencurian tersebut sebagian sudah di pakai dan di jual oleh pelaku untuk berfoya-foya.

Walaupun kejadian pencurian dan pemberatan tersebut sudah cukup lama terjadi anggota Sat Reskrim Polres Bangka Barat dan Polsek Tempilang tetap terus melakukan penyelidikan terhadap kasus tersebut dan mengejar pelakunya. Berkat informasi dari masyarakat dan hasil penyelidikan, kasus tersebut dapat terungkap dan pelaku dapat di tangkap.Sampai sekarang ini pelaku dan barang bukti masih diamankan di Polres Bangka Barat.
Baca Selengkapnya...

Rabu, 15 Desember 2010

Silaturahmi Kamtibmas Polres Bangka Barat


Muntok,Polres Bangka Barat-
Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif serta menciptakan kerukunan antar umat beragama di wilayah Polres Bangka Barat.Pada hari Rabu tanggal 15 Desember 2010 dari pukul 09.00 sd 12.00 Wib bertempat di halaman Polres Bangka Barat diadakannya kegiatan Silaturahmi Kamtibmas Kapolres Bangka Barat dengan FKPM,FKUB,TOMAS,TOGA,TODA,TODAT di wilayah Bangka Barat dalam rangka menjalin kemitraan Polri dan masyarakat guna mencegah radikalisasi terorisme,premanisme,anarkisme dan sara.

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Sat Binmas Polres Bangka Barat.yang diketui oleh Kasat Binmas AKP Tasyono.adapun urutan kegiatan diawali dengan pembacaan doa,sambutan dari ketua panitia AKP Tasyono,sambutan Wakil Bupati Bangka Barat H.Sukirman,sambutan Waka Polres Bangka Barat Kompol Yosep Ardianto,Sik dan diakhiri dengan tanya jawab oleh para tamu undangan.

Dalam sambutannya Waka Polres Bangka Barat Kompol Yosep Ardianto,Sik menyampaikan terimah kasih kepada masyarakat Bangka Barat pada umumnya karena atas partisipasi,dukungan dan peran serta masyarakat pelaksanaan Pilkada di wilayah Bangka Barat dapat berjalan dengan aman dan lancar walaupun rangkaian kegiatannya cukup panjang karena dari 4 kabupaten di wilayah propinsi Bangka Belitung yang menyelenggaran Pilkada kita (kabupaten Bangka Barat) yang terakhir selesai. Menyikapi kejadian yang terjadi akhir-akhir ini di wilayah Bangka Barat baik itu kasus pembunuhan di Desa Beruas dan pengroyokan di Desa Tugang Kec.Kelapa serta permasalahan penambangan timah di Kec.Jebus. Polri tidak akan berhasil mengungkap kasus tersebut tanpa adanya peran serta,partisipasi, informasi dan dukungan dari masyarakat. Selanjutnya untuk mencegah tindak pidana terorisme menjelang perayaan Natal 2010 dan tahun baru 2011 di wilayah Bangka Barat. Kami dari Polres Bangka Barat mengharapkan peran aktif para RT,RW dan Kepala Desa untuk mendata para pendatang yang ada di wilayahnya karena hal tersebut dapat mempersempit ruang gerak para teroris. Harapan pimpinan Polri dengan bermitranya Polri dan masyarakat, wilayah Bangka Barat dapat aman dan tentram serta tidak adanya permasalahan yang terjadi yang dapat menganggu stabilitas keamanan di wilayah Bangka Barat.

Kegiatan selain dihadiri wakil Bupati Bangka Barat H.Sukirman juga di hadiri para kepala dinas,para kabag di pemkab Bangka Barat,para perwira dan anggota di jajaran di Polres Bangka Barat,para Camat,para kades,FKPM,FKUB,tomas,toga,toda,todat di Wilayah Kab.Bangka Barat.
Baca Selengkapnya...

Pembobol ATM ditangkap


Muntok,Polres Bangka Barat-
Lagi, kerja keras Polres bangka Barat dan jajaran membuahkan hasil. Pada hari rabu tanggal 3 Nopember 2010 sekira pukul 22.00 Wib di Wisma Asia Parit Tiga Kec. Jebus Kab. Bangka Barat, anggota Reskrim Polres Babar berhasil menangkap para tersangka spesialis pembobol ATM yang di duga telah melakukan kejahatan pembobolan ATM di beberapa tempat di pulau Jawa, diantaranya di Bekasi dan Jakarta.
Menurut keterangan pelaku, mereka berencana melakukan aksinya mengincar ATM - ATM di pulau Bangka, tetapi aksinya telah dicium oleh anggota Polres bangka Barat.
Identitas pelaku pembobol ATM tersebut adalah Saudiman als udi, warga Kampung Lemah Bang desa Cekarang Kec.Bekasi, Muhamad als Main,warga kampung Bugis Kec. Belakang Padang Kab.Batam Riau, Jasril ishak als jas,warga kampung Mentigi Kel.Tanjung Uban kec.Bintan Utara Kep.Riau, dan Jefri als jef warga dusun Tadu desa Tanjung kec.Kaledupa Selatan Kab.Wakatobi prop.Sulawesi Tenggara.

humasresbabar
Baca Selengkapnya...

Tetap Waspada, Jangan Hanya Diam!!!


Muntok,Polres Bangka Barat-
Senin tanggal 13 Desember 2010 dari pukul 08.30 sd 10.30 Wib, di Mapolres bangka Barat sedang dilaksanakan kegiatan pelatihan dan pembinaan Satpam dalam rangka menindak lanjuti tindak pidana yang terjadi akhir-akhir ini di wilayah Polres Bangka Barat.Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Polres Bangka Barat AKP Tasyono. Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Sat Binmas Polres Bangka Barat rutin setiap sebulan sekali yang bertujuan agar anggota Satpam memahami, mengetahui tugas dan tanggung jawabnya serta mahir dan terampil dalam tehnik baris-berbaris dan juga disiplin dalam melaksanakan tugas.

"Saya tekankan kepada seluruh Satpam yang bertugas agar tidak hanya duduk diam saja dalam melaksanakan tugas, akan tetapi lebih waspada dengan situasi dan keadaan sekitar tempat dia bertugas dengan cara melakukan patroli pada jam-jam rawan, memasukan setiap kejadian dalam buku mutasi, melakukan serah terima tugas dan mewajibkan mengisi buku tamu bagi para tamu yang datang", ungkap AKP Tasyono.

Kegiatan tersebut di ikuti oleh perwakilan Satpam dari perusahaan-perusahaan dan instansi pemerintah serta swasta di wilayah Polres Bangka Barat diantaranya dari PT.Timah,Satpam Pasar,Bank BRI dan PT.Venus. Kegiatan dihadiri peserta sebanyak 20 orang terdiri dari PT. Timah 14 Orang,Bank BRI Muntok 1 Orang, PT. Venus Jebus 3 Orang,Satpam Pasar Muntok 2 Orang

humasresbabar
Baca Selengkapnya...

Jumat, 15 Januari 2010

Penerimaan Calon Brigadir Polisi TA. 2010

Muntok, 13 January 2010
Awal tahun 2010 ini Kepolisian Negara Republik Indonesia kembali membuka kesempatan kepada Putra-Putri negara Indonesia untuk mengabdikan diri menjadi anggota Kepolisian Republik Indonesia. Oleh karena itu diinformasikan kepada seluruh masyarakat Republik Indonesia khususnya masyarakat Kabupaten Bangka Barat, untuk segera mendaftarkan diri ke bagminpers Polres Bangka Barat. pendaftaran dibuka tanggal 13 Januari 2010 s/d tanggal 19 Januari 2010.
Baca Selengkapnya...